Jayapura – Memperingati Hari Kesatuan Gerak Bhayangkari (HKGB) ke-73 Tahun 2025, Bhayangkari Daerah Papua melaksanakan kegiatan sosial bertajuk Bhayangkari Peduli dengan menyalurkan bantuan 800 buku Alkitab dan 1.600 paket makanan sehat bergizi kepada peserta Kebaktian Kebangunan Rohani (KKR) Anak-anak Antar Gereja Se-Kota Jayapura.
Kegiatan digelar di halaman Gedung Dewan Kesenian Papua, Kota Jayapura, dan diselenggarakan oleh Gereja International Full Gospel Fellowship (IFGF), Minggu (20/07/2025).
Bantuan diserahkan langsung oleh Ketua Bhayangkari Daerah Papua, Ny. Nova Patrige Renwarin. Sebanyak 1.600 paket makanan bergizi disiapkan oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Polri Polda Papua, sebagai bentuk dukungan nyata dalam mendukung pemenuhan gizi anak-anak selama kegiatan keagamaan berlangsung.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kapolda Papua Irjen Pol. Patrige R. Renwarin, S.H., M.Si., perwakilan Pengurus Daerah Bhayangkari Papua, serta perwakilan Pengurus Yayasan Kemala Bhayangkari Daerah Papua.
Ny. Nova Patrige Renwarin menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Bhayangkari terhadap tumbuh kembang anak melalui penguatan nilai-nilai keagamaan dan pemenuhan kebutuhan gizi.
“Melalui kegiatan ini, kami ingin menunjukkan bahwa Bhayangkari tidak hanya hadir mendampingi Polri, tetapi juga berkontribusi langsung dalam membangun karakter dan kesejahteraan anak-anak di Papua,” ujarnya.
Kegiatan Bhayangkari Peduli ini menjadi cerminan semangat berbagi dan kasih sayang dalam membina generasi muda yang sehat, cerdas, dan beriman.
Jayapura, 21 Juli 2025
0 Komentar