KAB. SEMARANG - Sebanyak 590 siswa SMP Negeri 3 Ambarawa, Kab Semarang menerima jatah Makan Bergizi Fratis (MBG) dari dapur Satuan Pemenuhan Pelayanan Gizi (SPPG) di Kel Ngampin, Kec Ambarawa, Rabu (15/10/2025).
Kepala SMPN 3 Ambarawa Jasmani mengatakan, bahwa para anak didiknya telah lama menantikan kiriman jatah makan siang program MBG ini . Ini karena anak-anak sudah mendengar di sejumlah sekolah di Ambarawa ini sudah menerima jatah MBG. Dan baru sekarang ini mereka menikmati MBG langsung.
"Anak-anak ini sudah lama menantikan jatah MBG, karena sudah mendengar informasi di sekolah lain di Ambarawa juga sudah menerima dan menikmati MBG. Sekarang ini, Anak-anak benar menerima jatah MBG dan menikmatinya. Bahkan, ini yang pertama kali dan rata-rata menyatakan makanannya enak. Harapannya dapat berlanjut," jelas Jasmani, di sela-sela pengiriman jatah MBG di SMPN 3 Ambarawa.
Nampak hadir, pemilik dapur SPPG Ngampin Mayjen (Purn) Helly Guntoro, Dandim 0714/Salatiga Letkol Inf Guvta Alugoro Koedoes, dan pejabat lainnya .
Sementara itu, Kepala Dapur SPPG Ngampin, Firman Resga Edwitama menjelaskan bahwa untuk running awal, pihaknya melayani 590 siswa penerima manfaat di SMP Negeri 3 Ambarawa. Pelayanannya diberikan dari hari Senin hingga Jumat dalam setiap minggunya.
"Bahkan, sesuai arahan dari Kepala BGN, penerima manfaat itu akan ditambah secara bertahap," tandasnya. (HERU SANT).
0 Komentar