Lumajang – Wujud nyata kepedulian TNI terhadap peningkatan kualitas kesehatan masyarakat, Babinsa Ditotrunan Koramil 0821-01/Lumajang, Koptu Aan Pidianto. Ia melaksanakan pendampingan pelayanan kesehatan di Posyandu Sekarsari RT 004 RW 006, Kelurahan Ditotrunan, Kecamatan Lumajang, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur, pada Jumat (9/1/2026).
Kegiatan pendampingan tersebut bertujuan untuk memastikan seluruh rangkaian pelayanan Posyandu berjalan aman, tertib, dan optimal, sekaligus memberikan motivasi kepada warga agar aktif memanfaatkan fasilitas kesehatan dasar yang tersedia di lingkungannya.
Pelayanan Posyandu Sekarsari kali ini meliputi pemantauan tumbuh kembang balita, penimbangan berat badan, pengukuran tinggi badan, serta edukasi kesehatan keluarga. Tercatat sebanyak 19 balita mengikuti kegiatan tersebut. Selain itu, Posyandu juga melayani kelompok lanjut usia (lansia), dengan jumlah lansia aktif yang hadir mencapai sekitar 40 orang, dari total sekitar 80 lansia yang terdata di wilayah tersebut.
Dalam kesempatan itu, Koptu Aan Pidianto menyampaikan bahwa pendampingan Babinsa pada kegiatan Posyandu merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial.
“Melalui pendampingan ini, kami ingin memastikan masyarakat merasa aman dan nyaman, serta semakin sadar akan pentingnya menjaga kesehatan sejak dini, baik bagi balita maupun lansia,” ujar dia.
Sementara itu Bidan Galoh Andika, Amd.Keb., selaku tenaga kesehatan yang bertugas, menyampaikan pentingnya peran Posyandu sebagai garda terdepan dalam menjaga kesehatan keluarga.
"Kami juga menekankan bahwa pemantauan rutin terhadap balita dan lansia sangat berpengaruh dalam upaya pencegahan dini terhadap berbagai permasalahan kesehatan, sekaligus meningkatkan kualitas hidup masyarakat secara berkelanjutan," pungkasnya.
Ia juga berharap sinergi antara Babinsa, tenaga kesehatan, kader Posyandu, dan masyarakat dapat terus terjaga. Dengan kebersamaan tersebut, upaya mewujudkan masyarakat yang sehat, mandiri, dan sejahtera di wilayah Kelurahan Ditotrunan dapat tercapai secara optimal. (Pendim0821)

0 Komentar